Translate

Senin, 13 Juli 2015

**Nastar Klasik**

Nastar Ku endut2 kayak aku..he he 

** Nastar Klasik **
Sumber resep : Catatan Nina
Rebak : vitha manja

          ~NASTAR KLASIK~
Bahan :
250 gr butter
250 gr margarin
100 gr gula halus
4 butir kuning telur
700 gr tepung terigu serbaguna (bisa pakai protein rendah)
2 sdm Custard ( tambahan Dari aku )
4 sdm susu bubuk full cream (pakai 1 sachet @27 gr)
  >Isian <:   selai nanas homemade
>Olesan< :
4 kuning telur
½ sdm mentega cair
1 tetet pasta mangga
--Cara Membuat :
- Kocok butter, margarin, gula halus dan telur dengan mixer kecepatan rendah, sebentar saja asal tercampur rata.- Masukkan campuran terigu dan susu bubuk yang sudah diayak sedikit demi sedikit sambil diaduk rata.- Ambil adonan, pipihkan, beri isian dan bulatkan. Atau bisa dibentuk sesuai selera. Tata di atas loyang.- Oven dengan suhu 150'C hingga setengah matang kemudian keluarkan dari oven.- Biarkan uap panasnya hilang, baru dioles dengan bahan olesan.
- Oven kembali hingga matang dan berwarna keemasan.- Angkat dan dinginkan di atas cooling rack baru dimasukkan ke dalam wadah kedap udara.Isian nastar tentunya lebih enak memakai selai nanas homemade.
   ** .SELAI NANAS HOMEMADE**
Bahan :
4 buah nanas ukuran sedang (pilih yang manis)
250-300 gr gula pasir (tergantung kadar manis nanas)
1/4 sdt garam
2 batang kayu manis bubuk (optional, aku jarang pakai)
5 butir cengkeh (optional, aku jarang pakai)
-Cara Membuat :
- Kupas dan cuci bersih nanas, kemudian parut. Bisa juga menggunakan blender ya, tapi jangan sampai terlalu halus, agar masih keliatan serat-serat nanasnya.- Masak nanas hingga airnya habis dan mengering.- Tambahkan garam dan gula pasir. Aduk terus hingga terasa lengket dan airnya habis. Matikan api.- Dinginkan selai atau sebelum dipakai bisa disimpan dulu di lemari es agar menjadi lebih kering dan mudah dipulung.- Selai nanas homemade siap digunakan.
Yuuk...saatnya bikin nastar sendiri. Pasti terasa lebih istimewa ^_^

**Nastar Klasik**

Nastar Ku endut2 kayak aku..he he 

** Nastar Klasik **
Sumber resep : Catatan Nina
Rebak : vitha manja

          ~NASTAR KLASIK~
Bahan :
250 gr butter
250 gr margarin
100 gr gula halus
4 butir kuning telur
700 gr tepung terigu serbaguna (bisa pakai protein rendah)
2 sdm Custard ( tambahan Dari aku )
4 sdm susu bubuk full cream (pakai 1 sachet @27 gr)
  >Isian <:   selai nanas homemade
>Olesan< :
4 kuning telur
½ sdm mentega cair
1 tetet pasta mangga
--Cara Membuat :
- Kocok butter, margarin, gula halus dan telur dengan mixer kecepatan rendah, sebentar saja asal tercampur rata.- Masukkan campuran terigu dan susu bubuk yang sudah diayak sedikit demi sedikit sambil diaduk rata.- Ambil adonan, pipihkan, beri isian dan bulatkan. Atau bisa dibentuk sesuai selera. Tata di atas loyang.- Oven dengan suhu 150'C hingga setengah matang kemudian keluarkan dari oven.- Biarkan uap panasnya hilang, baru dioles dengan bahan olesan.
- Oven kembali hingga matang dan berwarna keemasan.- Angkat dan dinginkan di atas cooling rack baru dimasukkan ke dalam wadah kedap udara.Isian nastar tentunya lebih enak memakai selai nanas homemade.
   ** .SELAI NANAS HOMEMADE**
Bahan :
4 buah nanas ukuran sedang (pilih yang manis)
250-300 gr gula pasir (tergantung kadar manis nanas)
1/4 sdt garam
2 batang kayu manis bubuk (optional, aku jarang pakai)
5 butir cengkeh (optional, aku jarang pakai)
-Cara Membuat :
- Kupas dan cuci bersih nanas, kemudian parut. Bisa juga menggunakan blender ya, tapi jangan sampai terlalu halus, agar masih keliatan serat-serat nanasnya.- Masak nanas hingga airnya habis dan mengering.- Tambahkan garam dan gula pasir. Aduk terus hingga terasa lengket dan airnya habis. Matikan api.- Dinginkan selai atau sebelum dipakai bisa disimpan dulu di lemari es agar menjadi lebih kering dan mudah dipulung.- Selai nanas homemade siap digunakan.
Yuuk...saatnya bikin nastar sendiri. Pasti terasa lebih istimewa ^_^

**Kastangel Ekonomis**



      *Kastangel Ekonomis *
Sumber resep : mbak Diah didi
Rebak : vitha manja

Bahan :
150 margarin ( aku 100 gr blue band +50 gr butter )
2 sdm gula halus
1 butir kuning telur untuk adonan, dan satu butir untuk olesan
200 gram tepung terigu protein rendah
1 sendok makan susu bubuk
250 gram keju cheddar, parut, separo di campur adonan, separo buat hiasan / topping
  ~Cara membuat :
Kocok margarin, gula halus, dan kuning telur selama 3 menit.Masukkaan terigu dan susu bubuk, aduk rata dengan spatula.Masukkan keju parut separo, aduk rata.Ratakan adonan di tempat datar yang di alas palstik sambil agak di padatkan, cetak sesuai selera.Olesi dengan kuning telur, taburi sisa keju parut secukupnya.Panggang di oven suhu sedang ( tergantung oven masing2 ) selama 20 - 30 menit / hingga matang dan kecoklatan atasnya.
Kemas jika sudah dalam keadaan dingin.
Tips :
Lepas kue dari loyang kalau sudah dingin ,supaya kue benar2 kokoh.

**Cendol Nutrijel**

Cendol Nutrijel 

Bahan :
1 bungkus nutrijel rasa apa saja
1 sdm gula pasir
400 ml air
2 sdm tepung bears
2 sdm tepung tapioka .
Cara membuat ;
Aduk smua bahan jadi satu masak dengan api kecil sampai kental / matang .
Angkat ,lalu masukkan di plastik segitiga kasih spuit kcil yg lobang 1 . spuitkan d air es sampai adonan habis .
Cara membuat sirup :
2 bungkus santan kara kasih air sbyk 4 bungkus bekas santan .
100 gr gula pasir ,
Rebus smua kasih daun pandan sampai mendidih .
Angkat , Dan sajikan cendol dgn siraman sirupny .

Minggu, 12 Juli 2015

**Kue Kacang **



Sumber resep : mbak Diah Didi
Rebak : vitha manja

            KUE KACANG 
Bahan-Bahan:
400 gram terigu
250 gram kacang tanah kupas yang sudah di sangrai
200 gram minyak goreng ( di timbang ya )
150 gram gula halus ( jika suka manis..boleh di tambah sesuai selera )
1 sdt garam
1/4 sendok teh vanili bubuk
Bahan polesan :
2 kuning telur 
1 sdm mentega
   Cara Membuat :
Blender kacang tanah sangrai hingga halus.Campur tepung terigu, gula halus, garam, vanili, kacang tanah sangrai halus,dan terakhir masukkan minyak goreng sedikit demi sedikit ya, aduk dengan spatula hingga tercampur rata dan adonan jadi lembab. Jika sudah cukup lembab dan bisa di pulung..minyak masih..tidak perlu di habiskan..nggak pa2.Tutup adonan dengan plastik dan simpan adonan didalam kulkas selama kurang lebih 1 jam.Setelah 1 jam, diamkan sebentar dalam suhu ruang, cetak adonan sesuai seleraTaruh kue diatas loyang yang telah dipoles margarin, poles bagian atas kue dengan campuran kuning telur dan mentega. Panggang dalam suhu 170 derajat Celcius selama 25 menit hingga matang ( atau sesuai oven masing2 ya ).
Tips :
Jika suka..atasnya bisa di kasih hiasan mete atau almond keping ,atau kacang kayak gini...
Tunggu benar dingin kue baru di lepas dari loyang biar kokoh dulu kuenya .

Sabtu, 11 Juli 2015

**Sus Kering Bertoping **

Sumber resep : Sajian sedap
By : vitha manja

Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
   ~Bahan Sus:
100 gram margarin 
250 ml air
 1/2 sendok teh garam
 125 gram tepung terigu protein sedang 
1 sendok teh baking powder double acting 
3 butir telur
  ~ Bahan Toping:
1 butir putih telur 
1/8 sendok teh garam
 125 gram gula tepung 
1/2 sendok teh air jeruk lemon 
2 tetes pewarna merah muda 
1 tetes pewarna kuning 
1 tetes pewarna hijau 
    Cara membuat:
-Sus,
panaskan air, margarin, dan garam sampai mendidih. Matikan api. Tambahkan tepung terigu. Aduk sampai rata. Nyalakan api. Aduk lagi sebentar sampai kalis. Angkat dan biarkan hangat.Masukkan telur satu per satu dan baking powder sambil dikocok rata.Masukkan dalam kantung plastik segitiga beri spuit bintang ukuran sedang di ujungnya. Semprot adonan di loyang yang dioles margarin bentuk bulat biasa (rossete).Oven dengan api bawah suhu 200 derajat Celsius 15 menit sampai matang. Turunkan suhunya 150 derajat Celsius. Oven lagi 35 menit sampai kering.
-Toping,
kocok putih telur dan garam sampai setengah mengembang. Tambahkan gula tepung sedikit-sedikit sambil dikocok sampai kental. Masukkan air jeruk lemon. Aduk rata.Bagi 4 bagian. Satu bagian biarkan putih.  Tambahkan pewarna merah muda, pewaran kuning, dan pewarna hijau pada masing-masing adonan. Aduk rata.Celup sus yang sudah kering ke dalam toping. Oven dengan api bawah suhu 130 derajat Celcius 5 menit sampai toping mengering.  

**Chocolate Stick Cookies **

CHOCOLATE STICK COOKIES
Sumber resep : Ny.Liem
Modikasi catatan.nina
By : vitha manja
        Bahan A :
200 gr butter
100 gr margarin(mau full butter juga boleh)
2 kuning telur
1 putih telur
1/2 sdt vanilla susu ( saya pakai 1 sdt kulit lemon di parut )
        Bahan B :
450 gr tepung terigu protein sedang
40 gr susu bubuk full cream
2 - 3 sdm gula pasir halus (bisa ditambah sesuai selera
)---> campur dan aduk rata bahan B
       Bahan C :
300 gr coklat stik (atau secukupnya), bagi menjadi 2 atau 3 bagian
         Bahan D (olesan) :
2 kuning telur
1 sdm air
1/2 sdt minyak sayur  ---> campur dan aduk rata bahan D
   Cara Membuat :
- Campur dan kocok bahan A hingga mengembang dan rata.- Masukkan bahan B sedikit demi sedikit dambil diaduk rata menggunakan spatula.- Ambil adonan secukupnya, giling dengan ketebalan kurang lebih 5 mm dan potong-potong sebesar ukuran coklat stik- Letakkan coklat stik di atasnya dan beri sedikit adonan sebagai pemanis di atasnya (optional aja ya, gak dikasih juga gak apa).- Susun di loyang yang sudah dioles tipis margarin dan olesi dengan bahan olesan (jangan kena coklatnya ya).- Panggang dengan suhu 150'C selama 15 menit, kemudian kecilkan api menjadi 100'C dan panggang kembali selama 15 menit hingga matang.- Keluarkan dari oven, dinginkan di atas cooling rack. Setelah benar-benar dingin baru dimasukkan ke dalam wadah kedap udara.

Rabu, 08 Juli 2015

**German Cookies **

*** German cookies***
Sumber Resep dari YouTube .

Bahan :
125 gr tepung kentang ( potato starch )
125 gr butter
40 gr icing sugar ( gula halus )
80 gr terigu protein rendah
1 putih telor .
½ sdt esent vanilla ( saya pakai kulit lemon di parut )
Cara membuat :
Mixer butter + gula halus 1 menit masukkan putih telor .mixer 1 menit .
Masukkan tepung kentang Dan terigu sambil di ayak , aduk pakai spatula hingga rata/halus .
Diamkan adonan di kulkas 15 menit .
Keluarkan ,bentuk bulat sebesar kelereng pipihkan tekan pakai punggung garpu /cetak menurut selera.
Oven dengan suhu 170°c selama 15 menit.

Jumat, 03 Juli 2015

**Kripik Tempe Sagu**

*Kripik Tempe Sagu *
Bahan :
1 kg kedelai bagus
1 kg sagu / tapioka
1 sdm ragi tempe
Cara membuat :
Cuci bersih kedelai lalu rendam 12 jam.
Setelah 12 jam remas2 buang  kulit arinya  .cuci bersih lalu rebus ±30 menit / empuk .
Angkat dan tiriskan , taruh di wadah kering Dan bersih .
Tunggu dingin lalu campur ,kedelai ,ragi Tempe ,sagu / tapioka aduk rata.
Lalu masukkan plastik Dan padatkan .ikat atau bakar pinggir plastik dengan lilin biar padat Dan rapat .
Tusuk2 plastik dengan jarum/tusuk Gigi biar plastik berlobang lobang kecil .
Bungkus kain bersih taruh di suhu ruang tertutup ,diamkan 1 hari 1 malam ( jam 12 sampai jam 12 siang esoknya)
Setelah itu siap di gorenng .
Bahan celupan :
Bawang ,tumbar,daun jeruk,garam ,haluskan .
Kasih air sedikit tepung beras ,royko ,
Iris tipis tempe celupkan ( bukan di rendam lo )di  bahan celupan ,goreng di minyak banyak Dan panas dengan api sedang sampai kering .
Nb:
Alat alat harus benar2 kering Dan bersih dari garam atau minyak.
Iris tipis tipis Tempe biar benar2 kriuk .

Rabu, 01 Juli 2015

**Kisses Thailand /Candy jelly Thailand **

Bahan:
3/4 gelas (tidak sampai 1 gelas) tepung terigu serbaguna (segitiga biru )
400 ml santan (kental kalo pingin berasa gurih dan harum kelapa )
1 gelas gula pasir (sesuai selera dan tingkat kemanisan)
Pewarna makanan

Cara Membuat Permen Jelly

Campur semua bahan menjadi 1, masak dengan api kecil hingga benar-benar mengental (aduk trus jangan ditinggal) kemudian dinginkan sebentar.Tuang ke dalam piping bag (plastik), ujung plastiknya dikasih spuit (untuk krim kue) bentuk bintang ya trus pompa keluar sampai adonan abis.Jemur selama 1 hari, kalau bisa 3 hari biar panjang umur dan ketahanan kuenya.
Nb : 
alasi kertas minyak waktu nyetak dan njemur ..saya jemur dengan cara di gantung tinggi bun .terus saya tutup pakai kerudung tipis ..