Bahan :
3 butir telur
100 gr gula pasir butiran halus
1/2 sdt emulsifier
¼ sdt garam
125 gr tepung terigu protein sedang
1 sachet SKM putih + air hingga jadi 50 ml
45 ml minyak goreng/santan
125 gt pisang ambon ( ditimbang tanpa kulit ), lumatkan dengan garpu
1 sdm coklat bubuk
2 sdm air Pasta pandan secukupnya (warna menurut selera )
Cara membuat
: Siapkan dandang, lapisi tutupnya dengan kain bersih, nyalakan api, sedang cenderung kecil.Olesi loyang bulat 18 dengan minyak atau margarin, sisihkan.
Buat pasta coklat, campur coklat bubuk dengan air , aduk hingga jad seperti pasta, sisihkan.
Campur SKM dengan air, aduk rata, sisihkan
.Campur telur, gula pasir, garam, dan emulsifier( sp ,tbm,) kocok dengan kecepatan hingga mengembang dan kental.Turun kan kecepatan mixer hingga terendah, masukkan pisang,susu, kocok hingga rata.Matikan mixer, masukkan minyak goreng, tepung aduk balik hingga rata.Bagi adonan dalan 3 bagian, 1 bagian beri pasta coklat, aduk rata, 1 bagian beri pasta pandan, aduk rata. 1 bagian lagi biarkan polos.Tuang adonan ke dalam loyang bergantian tiap warna, tuang dari titik tengah loyang.Kukus dalam dandang panas , gunakan api sedang cenderung kecil ( tergantung kompor masing-masing ), kurang lebih 30 menit, tes tusuk, bila masih basah tambah saja waktu pengukusan.Angkat, siap disajikan.
Translate
Minggu, 07 Juni 2015
**Cake Kukus Pisang **
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar